Pemko Medan akan bangun 59.234 APJ di 12 kecamatan

KINERJAEKSELEN.co, Medan — Sebanyak 59.234 titik alat penerangan jalan (APJ) akan dibangun di 12 kecamatan di Kota Medan. Pembangunan infrastruktur itu dikerjakan melalui skema Kerja sama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU-APJ) Pemko Medan.

Hal itu dikatakan Wali Kota Medan Bobby Nasution saat membuka konsultasi publik dan penjajakan minat pasar KPBU APJ di Ruang Rapat III Kantor Wali Kota, Kamis (30/1/2025).

Pertemuan diikuti perwakilan Kementerian PUPR, Bappenas RI Novi Andriani, perwakilan Kajari Medan Kasidatun Anthonius Ginting ; Pj Sekda Topan Obaja Putra Ginting ; Kepala Bappeda Benny Iskandar dan para calon investor peserta konsultasi publik.

“KPBU menjadi solusi atau alternatif pembiayaan pembangunan infrastruktur dengan keterbatasan APBD. Pemko Medan di 2021 telah membentuk simpul KPBU yang diharapkan pembangunan di Kota Medan sebagai salah satu kota terbesar di Indonesia bisa terus berlanjut”, kata Bobby.

Dijelaskan Bobby, dari jumlah titik yang direkomendasikan kurang lebih 128.000 di seluruh Kota Medan, baru 90 ribu, itu pun bisa berkurang sebab banyak lampu penerangan menjadi sasaran kriminalitas.

“Karena lampu penerangan adalah salah satu fasilitas yang harus diberikan kepada masyarakat. Kami menginginkan Kota Medan bisa memenuhi semua titik yang direkomendasikan. Dalam konsultasi ini, mungkin tidak semuanya, namun ada 59.234 titik di 12 kecamatan yang ada di Kota Medan,” ujar Bobby.

Kepala Bappeda Benny Iskandar, menjelaskan, pertemuan itu untuk memberikan penjelasan dan mendengarkan masukan dari stakeholder terkait dengan KPBU APJ.

“Nantinya APJ ini memakai smart system yang terintegrasi command center. Dari titik APJ terdapat 202 titik retrofit di satu kecamatan yaitu Kecamatan Medan Barat. Melalui pertemuan ini kami konsultasikan agar KPBU APJ ini berjalan dengan baik dan sukses”, jelas Benny, seperti dikutip dari medanbisnisdaily.com, Jumat (31/1/2025) malam.

(KTS/rel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *